Part Kanibal / Substitusi Persamaan Honda CBR 150

MOBIL MOGOK - Memiliki sepeda motor sport yang jarang sekali dimiliki orang lain di jalanan memang mempunyai keistimewaan tersendiri, namun masalaha kadang muncul ketika sepeda motor anda mengalami kerusakan. seperti halnya disini Honda CBR 150 lama. karena tergolong motor build up dan jarang yang menggunakan motor ini, sparepartnya pun langka dipasaran. anda harus memesan untuk mendapatkan sparepart nya. namun untuk sekedar sementara, atau selamanya juga bisa, banyak kok beberapa yang bisa anda pakai dari motor lain untuk di kanibal. " Tamba Pogog " kalo orang sunda bilang. hehehehehe....

Lanjut ke pokok bahasan, berikut ini Part Kanibal / Substitusi Persamaan Honda CBR 150 yang bisa anda kanibal dari sepeda motor lain. baik yang sama persis, atau yang harus di rombak dikit.

Part Kanibal / Substitusi Persamaan Honda CBR 150


Part Kanibal / Substitusi Persamaan Honda CBR 150
  • Kampas kopling
Dimensi dan ukuran kampas kopling CBR150 hampir sama dengan kampas kopling Honda CS-1 atau Tiger.
  • Per Kopling
Untuk 4 buah unit per kopling asli Thailand, harga satu set sekitar Rp 250 ribuan. Kalau mau murah bisa melirik per kopling milik Tiger 2000 yang dilego sekitar Rp 80 ribuan.
  • Kampas Rem Cakram
Kalau mau ganti kampas rem cakram belakang. Komponen pendukung perangkat ciet juga bisa pakai punya Tiger 2000.
  • Stang
Stang CBR original agak mahal, sekitar 700 ribuan, Honda NSR, harganya +/- Rp. 300.000 satu set, (hemat 400ribuan).
  • Gear
Gear bisa pake Honda GL series, gear dpn pke punya GL neotech gear belakang pke punya GL, megapro.
  • Rante
Kalian bisa coba alternatif rante kawasaki (biasanya punya ninja) yang harganya berkisar +/- Rp. 200.000. atau Pake punya satria. cari yg ukuran 428H-128
  • As Shock Depan
As Shock depan dan sil shockbreaker depan CBR ini sama dengan tiger, diameternya sama (31mm), hanya panjangnya saja yang beda, milik honda Tiger lebih panjang.
Stang Stir
  • Piston
Untuk piston ada beberapa sumber mengatakan bisa pake punya Tiger.
  • klep
Kalo untuk klep sih menurut saya gak sulit ya, bisa dibikin juga di tukang bubut
  • Karet Gear Belakang
Untuk Karet Gir ( yang di dlm pelek, klo buka gear belakang pasti kelihatan) bisa pake punya supra 125 PGMFI

Nah, semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungan anda.